Rabu, 01 November 2017

Artikel Kanaan Social Explore

“ Membangun Kreativitas Anak-Kanaan Social Explore 2017”


         Bertemu kembali dengan OPEN HOUSE KANAAN 2017! Acara yang sudah menjadi rencana tahunan sekolah Kristen Kanaan,ditahun ini Open House dilaksanakan secara meriah yang diselenggarakan dari hari Senin,23 Oktober-27 Oktober 2017, yang pastinya dilaksanakan digedung sekolah Kristen Kanaan sendiri. 
       
       Dalam seminggu acara ini dipenuhi jadwal yang padat,yang juga ikut menyibukkan para guru dari jenjang TK-SMK,juga panitia murid dari jenjang SMP-SMK. Dalam Open House tahuan ini banyak kegiatan didalamnya,yaitu KME (Kanaan Multimedia Explore), KSE (Kanaan Science Explore), KSE (Kanaan Social Explore),hingga perayaan Bulan Bahasa yang didukung dengan diadakannya lomba-lomba yang bersangkutan dengan Bahasa yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi yaitu Lomba Debat Bahasa Indonesia,Musikalisasi Puisi,Bernyanyi Bahasa Mandarin,Speeling Bee,Story Telling,Speech,News Anchoring,Menulis Essay,Lomba Kaligrafi Mandarin.

      Bersangkutan dengan Kanaan Social Explore yang juga masuk ke dalam daftar acara Open House 2017yang diadakan pada hari Rabu (25/10/2017) yang acaranya di lakukan di lapangan parkiran Sekolah Kristen Kanaan . Sebagai ketua panitia yang diketahui yaitu Bapak Martinus (SMA),serta panitia guru lainnya yaitu Bapak Marudut (SMA),Ibu Esra (SMA),dan Ibu Amanda (SMA), dan benerapa mahasiswa UPH College yang dilibatkan untuk mebantu kegiatan Kanaan Social Explore ini.

     Kanaan Social Explore ini mengadakan beberapa lomba yang diikuti para siswa-siswi jenjang SMA khusus siswa-siswi yang mengambil jurusan IPS, yaitu Reportase,Comic,Rangking 1, Pop Up, dan juga pameran hasil karya tangan siswa SMA yang berlebihan dengan pelajaran IPS.

      Berikut pendapat Bapak Martinus selaku Ketua Panitia Kanaan Social Explore 2017 mengenai suka duka menjadi Ketua panitia. “ Koordinasi setiap orang sangat sulit karena beda orang,beda otak,itu lah yang menjadi kesulitan tersendiri,dan bangga pada anak-anak yang sudah bersedia mebantu para guru sehingga Kanaan Social Explore 2017 ini berjalan dengan lancar.” ,kata Pak Martinus selaku Ketua Panitia




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anugerah Terindah Yang Pernah Kumiliki !

Hai Guys... Come back to my blog... Dan kali ini aku bakal nulis sesuatu dan tulisan ini untuk dia. Kalian tau? Judul diatas untu...